Lompat ke isi utama

Berita

Amir Fudin Beberkan Strategi Tingkatkan Partisipasi Masyarakat Dalam Pengawasan Pemilu

agfaegtst

BREBES - Anggota/Koordinator Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Hubungan Masyarakat, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Brebes, Amir Fudin, paparkan strategi tingkatkan partisipasi masyarakat dalam pengawasan pemilu. 

 

Hal tersebut ia sampaikan melalui kegiatan lanjutan tentang sosialisasi pendidikan politik kepada masyarakat dengan tema "Menuju Brebes Beres" yang diselenggarakan oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Brebes  bertempat di Gedung Majlis Ta'lim Ittihad Desa Pruwatan Kecamatan Bumiayu, pada Senin (26/5/2025).

 

Amir Fudin dalam paparannya menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga integritas pemilu. "Pengawasan pemilu bukan hanya tugas Bawaslu semata, tetapi juga tanggung jawab seluruh lapisan masyarakat. Partisipasi aktif masyarakat menjadi kunci utama terwujudnya pemilu yang jujur, adil, dan demokratis," ujarnya.

 

Kegiatan ini dihadiri oleh empat puluh orang dari berbagai elemen masyarakat, mulai dari tokoh agama, tokoh masyarakat, hingga perwakilan organisasi kemasyarakatan.

 

Dalam kegiatan tersebut, Amir Fudin memaparkan beberapa strategi utama untuk meningkatkan partisipasi masyarakat, antara lain:

 

Pembentukan Pengawas Partisipatif: Bawaslu Kabupaten Brebes akan membentuk jaringan pengawas partisipatif di setiap kecamatan yang sebagai perpanjangan tangan dalam melakukan pengawasan partisipatif.

 

Edukasi Pemilu Berkelanjutan: Program edukasi akan dilakukan secara berkelanjutan melalui berbagai media, baik konvensional maupun digital, untuk meningkatkan literasi politik masyarakat.

 

Penguatan Komunikasi Publik: Bawaslu Kabupaten Brebes akan memperkuat komunikasi dengan masyarakat melalui media sosial, website resmi, dan forum-forum diskusi terbuka.

 

Kolaborasi dengan Stakeholder: Menjalin kerjasama strategis dengan berbagai pihak termasuk pemerintah daerah, media massa, organisasi masyarakat sipil, dan institusi pendidikan.

 

Anggota DPRD Kabupaten Brebes yang sekaligus menjadi narasumber pada kegiatan tersebut, yaitu bapak Imam Sairi, Pamor Wicaksono, dan Arifin mengapresiasi inisiatif Bawaslu Kabupaten Brebes dalam melibatkan masyarakat. Para Anggota DPRD mengungkapkan bahwa masyarakat perlu diberikan pemahaman yang tepat tentang pentingnya pengawasan pemilu partisipatif.

 

Amir Fudin menambahkan bahwa strategi-strategi tersebut akan dilaksanakan secara bertahap melalui program yang berkesinambungan hingga menjelang pelaksanaan pemilu. "Kami berharap dengan adanya strategi ini, tingkat partisipasi masyarakat dalam pengawasan pemilu akan semakin meningkat," jelasnya.

Penulis dan Foto: Bawaslu Kabupaten Brebes

Editor: Bawaslu Kabupaten Brebes