Jantung Dari Sebuah Lembaga, Ketua Bawaslu Brebes Pimpin Langsung Penataan Arsip
|
BREBES - Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Brebes, Hadi Asfuri, memimpin langsung kegiatan penataan arsip di kantor Bawaslu Kabupaten Brebes pada Rabu (7/5/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya peningkatan tata kelola arsip kepemiluan yang sistematis dan terintegrasi.
Hadi Asfuri menekankan pentingnya pengelolaan arsip yang baik bagi lembaga pengawas pemilu. "Arsip adalah jantung dari sebuah lembaga, terutama bagi Bawaslu yang memiliki tanggung jawab dalam pengawasan pemilu maupun pemilihan. Dengan arsip yang tertata dengan baik, kita dapat memastikan akuntabilitas dan transparansi dalam setiap proses pengawasan," ujarnya.
Kegiatan penataan arsip ini melibatkan seluruh pimpinan dan jajaran Sekretariat Bawaslu Kabupaten Brebes. Arsip yang ditata meliputi dokumen hasil pengawasan, laporan dugaan pelanggaran, dan berbagai dokumen penting lainnya terkait pengawasan pemilu.
Hadi Asfuri menambahkan bahwa kegiatan ini juga sebagai persiapan menghadapi evaluasi yang nantinya akan dilakukan oleh Bawaslu RI maupun Provinsi Jawa Tengah. "Penataan arsip ini penting untuk memudahkan proses audit dan evaluasi terhadap kinerja Bawaslu Brebes," katanya.
Selain itu, kegiatan ini juga menerapkan sistem pengarsipan digital untuk memudahkan pencarian dan akses terhadap dokumen-dokumen penting. "Kami tidak hanya menata arsip fisik, tetapi juga mengembangkan sistem pengarsipan digital yang terintegrasi untuk meningkatkan efisiensi kerja dan mempermudah akses informasi," tambah Hadi.
Kegiatan penataan arsip ini rencananya akan terus dilakukan secara berkala untuk memastikan tata kelola arsip di Bawaslu Kabupaten Brebes selalu dalam kondisi yang optimal.
"Kami berharap dengan adanya penataan arsip yang baik, kinerja Bawaslu Brebes dalam melakukan pengawasan pemilu akan semakin optimal dan profesional," tutup Hadi.
Penulis dan Foto: Bawaslu Kabupaten Brebes
Editor: Bawaslu Kabupaten Brebes