Lompat ke isi utama

Berita

Karnodo Ajak Masyarakat Untuk Ikut Mensukseskan Pengawasan Pemilu Yang Akan Datang Melalui Pengawasan PDPB

ereerrt

Brebes - Anggota/Koordinator Divisi Hukum dan Penyelesaian Sengketa, Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Brebes, Karnodo, mengajak masyarakat untuk ikut mensukseskan pengawasan Pemilu yang akan datang salah satunya melalui pengawasan Pemutakhiran Daftar Pemilih Berkelanjutan (PDPB).

 

Hal tersebut ia sampaikan melalui kegiatan lanjutan tentang sosialisasi pendidikan politik kepada masyarakat dengan tema "Menuju Brebes Beres" yang diselenggarakan oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Brebes  bertempat di Aula SMP Bustanul Bantarkawung  Desa Pangebatan, Kecamatan Bantarkawung, Kabupaten Brebes, pada Rabu (16/7/2025)

 

Karnodo lebih lanjut menyampaikan bahwa saat ini Bawaslu sedang melaksanakan giat pengawasan terhadap PDPB diseluruh Indonesia. Oleh karena itu peran masyarakat sangat dibutuhkan dalam pengawasan partisipatif.

 

Kegiatan tersebut turut mengundang Anggota DPRD Kabupaten Brebes yaitu Bapak Muhaemin Sadirun, S.H.,M.H., Bapak Nur Bintang, dan Bapak Zubbad Fahilatah, S.E., M.M.

 

Para anggota DPRD sepakat bahwa pendidikan politik bagi masyarakat itu penting, dengan adanya pendidikan politik masyarakat bisa berpartisipasi dalam segala aspek politik, karena setiap bidang apapun pasti melalui proses politik termasuk aspek kehidupan sehari-hari.

 

Kegiatan tersebut dihadiri oleh 50 orang peserta yang terdiri dari berbagai elemen masyarakat.

Penulis dan Foto: Bawaslu Kabupaten Brebes

Editor: Bawaslu Kabupaten Brebes